● 27 Oktober 2023 ● Dibuat oleh Admin Kominfo
Gresik, 27 Oktober 2023 - Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Badan Permusyawaratan Desa (BPD), se-Kecamatan Panceng tahun 2023. Kegiatan yang digelar pasa hari Jum'at (27/10), ini diikuti dengan antusias oleh BPD dari 14 desa di Kecamatan Panceng.
Kecamatan Panceng, secara khusus mendapatkan apresiasi dari Bu Min. Ini lantaran di kecamatan tersebut, seluruhnya merupakan Desa Mandiri.
Dalam kesempatan ini, Bu Min menitip dua pesan khusus kepada peserta Bimtek. Yang pertama adalah BPD sebagai partner dari kepala desa, diharapkan bisa membantu membuat peraturan desa sesuai dengan keadaan di masyarakat.
Pesan berikutnya, adalah agar BPD melakukan fungsi pengawasan dengan semaksimal mungkin. Pengawasan ini, kata Bu Min juga meliputi apakah program dari kepala desa sudah bersinergi dengan program dari Pemerintah Kabupaten Gresik.
"Kepala Desa, pasti memiliki visi misi tersendiri. Tapi, saya yakin bahwa visi misi itu juga tidak jauh dari visi misi dari Pak Bupati," terang Bu Min.
Dua pesan Bu Min tersebut, sejatinya memiliki satu benang merah. Yakni bagaimana sinergi antara BPD sebagai perangkat desa, dengan kepala desa. Inilah yang diharapkan Bu Min menjadi kunci dalam kemajuan suatu desa. Karena tidak dipungkiri bahwa kepala desa dan perangkatnya merupakan ujung tombak bagi Pemerintah Kabupaten Gresik dalam menjalankan program-programnya kepada masyarakat.
Lebih lanjut, Bu Min juga kembali mengingatkan terkait upaya Pemerintah Kabupaten Gresik dalam menurunkan angka kemiskinan. Disampaikan bahwa, pemutakhiran Data Terpady Kesejahteraan Sosial (DTKS) menjadi kunci dalam pemberian stimulus ekonomi yang tepat sasaran.
"Masih banyak stigma di masyarakat yang menginginkan bantuan dari pemerintah, padahal kondisinya bisa dibilang mampu. Mereka ini kemudian dimasukkan dalam DTKS, untuk bisa mendapatkan bantuan. Ini yang keliru. Bagaimana angka kemiskinan kita bisa turun jika DTKS-nya tidak akurat," tegasnya.
Disamping Bu Min, kegiatan Bimtek ini juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Gresik Abu Hassan yang memberikan paparan materi. Hadir pula Camat Panceng Nurul Mukid, dan Ketua Perkumpulan BPD kabupaten Gresik Suyanto. (nnd/edited by Diskominfo Kab. Gresik)