● 24 Februari 2022 ● Dibuat oleh Admin Kominfo
Bea Cukai Gresik Menggelar Bea Cukai Awards 2022 dengan tema “The Beauty Of Tenun” yang dilaksanakan di Hotel Horison GKB Gresik (24/2). Dengan mengenalkan produk UMKM asli Kabupaten Gresik yakni Kain Tenun Asli Desa Wedani Kecamatan Cerme.
Dengan dihadiri oleh Fandi Akhmad Yani Bupati Gresik, Padmoyo Tri Wikanto Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Jawa Timur, Bier Budi Kismulyanto Kepala Kantor Cabang Bea Cukai Gresik, Agus Budiono Kepala Dinas Koperasi perindustrian dan Dagang Kabupaten Gresik, Kepala Desa Wedani, dan Seluruh tamu undangan yang berasal dari berabagai macam instansi perusahaan di Kabupaten Gresik.
Dalam sambutannya Bupati Gresik terus mendukung Produk UMKM Kabupaten Gresik untuk menjangkau pasar nasional maupun international. Meskipun disebut kota industri, Gus yani sapaan akrab Bupati Gresik menekankan dengan kemajuan daerah menggerus kearifan lokal yang sampai saat ini menjadi warisan budaya, warisan nenek moyang yang ada di Kabupaten Gresik. Berada dalam era revolusi industry 4.0 dan kemajuan teknologi Bupati Gresik mengharapkan produksi kain Tenun Desa Wedani semakin meningkat dan dapat berkolaborasi dengan seluruh desa yang memproduksi kain tenun di kabupaten gresik.
Dalam momen yang sama Bier Budi Kismulyanto mengatakan Kabupaten Gresik akan semakin maju dengan dibentuknya Kawasan Ekonomi Khusus diikuti masuknya beberapa perusahaan multinasional yang berlokasi di Kabupaten gresik sehingga dapat membantu peningkatan ekonomi dan peluang pekerjaan semakin bertambah.(edited by Diskominfo Kab. Gresik)