Pendidikan ● 19 Januari 2023 ● Dibuat oleh Admin Kominfo
Gresik, Kamis 19 Januari 2023 - SMK YPPI Darussalam 1 Cerme resmi melaunching Darussalam Bismar e-bike, Kamis (19/01). Darussalam Bismar e-bike ini merupakan bentuk teaching factory (TEFA) SMK Darussalam 1.
Bekerja sama dengan PT. Indobismar Surabaya, Darussalam Bismar e-bike mencakup pelayanan pada bidang perakitan, penjualan, dan service sepeda motor listrik. Kegiatan peresmian dilakukan di ruang pamer Darussalam Bismar e-bike, dengan pemotongan pita, dan penandatanganan prasasti oleh Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah.
Dalam kesempatan ini, wabup menyampaikan bahwa program ini patut diapresiasi. Lewat TEFA, anak didik bisa mendapatkan kesempatan untuk mempelajari keahlian yang aplikatif sehingga bisa diterapkan begitu lulus sekolah.
"SMK saat ini menjadi harapan dari Pemerintah Kabupaten Gresik untuk menjadi generasi yang kompeten di bidang masing-masing," ujar Bu Min, begitu wabup kerap disapa.
Bu Min menilai, jika tujuan dari kerja sama tersebut untuk membentuk kemandirian bagi siswa itu sangat bagus. Dengan menerapkan ilmu yang didapat dari sekolah, anak didik bisa berlatih melakukan praktik dan bisa mengaplikasikan begitu sudah lulus.
Lebih lanjut, Bu Min menegaskan bahwa kerja sama lintas sektoral semacam ini, merupakan upaya besar Pemerintah Kabupaten Gresik dalam menurunkan tingkat pengangguran terbuka. Sebagai informasi, tingkat pengangguran terbuka di Kabupaten Gresik sudah mengalami penurunan dari 8% menjadi 7%. Oleh karenanya, dirinya berharap "virus" baik seperti yang dilakukan SMK Darussalam 1 Cerme ini bisa menular ke sekolah-sekolah lain.
"Percepatan-percepatan ini mudah-mudahan didukung oleh sekolah yang ada di kabupaten Gresik, terutama sekolah vokasi. Di Gresik saat ini juga sudah ada Rumah Vokasi, semuanya bertujuan menjadikan anak-anak kita menjadi anak-anak yang kompeten dan siap bekerja atau berwirausaha," tegas Bu Min.
Hal yang sama diungkapkan Ketua YPI Darussalam Cerme, H. Syaiful Kirom. Dirinya menaruh harapan dengan adanya kerja sama dengan perusahaan-perusahaan, bisa membawa manfaat bagi para siswa. Terkait Darussalam Bismar e-bike yang di launching hari ini, H. Syaiful menyatakan bahwa kompetensi para siswa sudah mumpuni dari proses perakitan hingga pelayanan service.
"Ini salah satu keunggulan kita, semuanya dari perakitan, hingga mekanik service siap dikerjakan oleh anak-anak," terangnya.
Selepas launching, Bu Min juga sempat menjajal sepeda listrik dari Darussalam Bismar e-bike. Sebelum meninggalkan lokasi, Bu Min memantapkan hati untuk membeli satu sepeda listrik untuk digunakan sehari-hari. (nnd/edited by Diskominfo Kab. Gresik)